Mempertebal Iman dan Taqwa: MAN 1 Medan Gelar Isra’ Mi’raj dan Khataman Al-Qur’an

Medan, Jurnalistik Syams – MAN 1 Medan kini kembali lagi melaksanakan acara peringatan Isra’ Mi’raj yang disertai Khataman Al-Qur’an. Selain menjadi peringatan, Isra’ Mi’raj juga menjadi cikal bakal dalam meningkatkan keimanan sebagai hamba Allah SWT. Selasa, (18/02/25).

Seperti yang kita ketahui bahwa Isra’ Mi’raj termasuk hari besar umat Islam. Maka dari itu, MAN 1 Medan tidak pernah lepas dalam memperingati Isra’ Mi’raj. Acara ini dilaksanakan sebagai bentuk rasa syukur kita terhadap Allah SWT yang memberikan nikmat serta karunia-Nya kepada Nabi kita Muhammad SAW. Peringatan Isra’ Mi’raj ini diselingi pula dengan Khataman Al-Qur’an kelas XII sebagai rasa syukur terhadap para siswa/i yang telah mengkhatamkan Al-Qur’an.

Acara ini tepatnya dilaksanakan di Masjid Baiturrahman, Universitas Negeri Medan (UNIMED), yang dihadiri oleh Ustadz Koh Dondy Tan Susanto, yang memberikan tausiyah mengenai Isra’ Mi’raj, Kepala MAN 1 Medan, Reza Faisal, S.Pd., M.PMat., Kepala Tata Usaha MAN 1 Medan, Ikhwanul Hakim Dasopang, S.Pd., M.Si., jajaran Wakil Kepala Madrasah (WKM), tenaga pendidik, dan diikuti seluruh siswa/i semester II, IV dan VI.

Penceramah kali ini merupakan tamu spesial, yakni seorang mualaf terkenal asal Tionghoa yang telah muncul di beberapa tempat mengisi kegiatan tausiyah disertai dengan kelugasannya dalam menyampaikan tausyiah.

Tema yang dibawakan langsung oleh Koh Dondy Tan yakni, ‘Memperkuat Kerangka Religius Menuju Generasi Bermartabat Dan Unggul di Era Milenial’. Adapun tujuan diangkatnya tema ini bermaksud mengajak para anak muda dan orang orang muslim dalam mengetahui Ilmu religius atau keagamaan, dengan lebih mendalam. Tema ini memiliki maksud agar mengubah pola pikir generasi muslim untuk lebih yakin dengan agama Islam dan meningkatkan keimanan terhadap Allah SWT.

Acara diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Quran, dilanjut dengan laporan pelaksanaan acara oleh M. Choiruddin, M.A., disambung kata sambutan dari kepala kantor kementerian agama, Dr. H. Impun Siregar, M.A., kata sambutan ketua OSIM MAN 1 Medan, dan kata sambutan kepala MAN 1 Medan. Selanjutnya adalah penyerahan donasi melalui Yayasan Sahabat Yatim, dan khataman kelas XII, serta tausiyah sekaligus doa yang dibawakan oleh Koh Dondy Tan, dan ditutup dengan penampilan hadroh.

Acara peringatan Isra’ Mi’raj sekaligus khataman ini berlangsung dengan lancar dan diikuti dengan tertib oleh seluruh partisipan. Suasana syahdu dan isi tausiyah yang menguatkan iman, diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi seluruh partisipan.

 

Reporter: Fadhillah Fauza, Hazzira Khairani.

Dokumentasi: Hazzira Khairani, Aqilah Marzuqoh Amir, Fadhillah Fauza, Maysha Nayla.

Penyunting: Zahra Izzati, Aqilah Marzuqoh Amir.

Buka Percakapan
1
Layanan Bantuan Informasi?
Scan the code
Assalamu alaikum
Kami siap memberikan informasi yang dibutuhkan.