Peringatan Isra’ Mi’raj MAN 1 Medan

Medan, Jurnalistik Syams – Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Medan menyelenggarakan acara Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW Tahun 1442 H dan khataman Al-Qur’an kelas XII dengan tema “Mengimplementasikan Nilai Ilahiyah dan Nilai Qur’aniyah dalam membentuk kecerdasan spiritual”, Sabtu (27/3).

Acara ini diselenggarakan sebagai bagian dari program MAN 1 yang merupakan salah satu upaya MAN 1 Medan dalam mensyiarkan agama Islam atau Hari Besar Islam dan juga berhubungan dengan kegiatan khataman Al-Qur’an kelas XII sebagai wujud rasa syukur yang menyelesaikan studinya di MAN 1 Medan. Para guru, staf dan tamu undangan yang mengikuti kegiatan tersebut antara lain: Kementerian Agama Kota Medan, Kepala Seksi Pendidikan Kota Medan, Panitia dan Pengawas Sekolah.

Ustadz Abdil Muhammad Ritonga M.Pd beliau menyampaikan fungsi shalat, penyakit tua dan muda, serta hikmah dari cerita-cerita sebelumnya. Di akhir pidatonya, Al-Ustadz memberikan semangat dan motivasi. Kepala MAN 1 Medan Maisaroh, S.Pd, M.Si berharap mudah-mudahan dengan mengkhatamkan Al-Qur’an ini kita mendapat berkah dari Allah Swt. “Semoga nantinya siswa/i kelas XII lulus 100 % untuk mengikuti Ujian Madrasah dan bisa masuk perguruan tinggi yang diinginkan” Ungkapnya.

Kegiatan ini tidak dilakukan secara luring, melainkan secara daring yaitu melalui channel YouTube MAN 1 Medan dengan menggunakan media streaming. Oleh karena itu, siswa/i MAN 1 Medan (kelas X, XI dan XII) mengikuti acara ini dengan menggunakan handphone atau perangkat Android masing-masing, dan mereka dapat menonton channel YouTube MAN 1 Medan dari awal hingga akhir acara pelaksanaan.

Reporter : Najwa Ramadhani Tarigan  dan Fathin Nabila                                         

Editor : Vichayu Dinarsih

Buka Percakapan
1
Layanan Bantuan Informasi?
Scan the code
Assalamu alaikum
Kami siap memberikan informasi yang dibutuhkan.