Pelatihan Penerapan Pembelajaran Tatap Muka di Era New Normal

Medan, Jurnalistik Syams – UKS Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Medan Mengadakan Pelatihan Petugas Pelaksana Penerapan Adaptasi Kebiasaan Baru Menjelang Pembelajaran Tatap Muka di Era New Normal, Senin (21/12).

Kegiatan tersebut di laksanakan di MAN 1 Medan selama 2 hari dimulai tanggal 21 sampai dengan 22 Desember 2020. Kegiatan pelatihan di mulai pada pukul 09.30 – 17.30 WIB dengan diikuti oleh 75 orang peserta perwakilan siswa/i MAN 1 Medan dari beberapa Ekstrakulikuler.

“Pelatihan ini bertujuan menerapkan protokol kesehatan sebagai persiapan menjelang pembelajaran tatap muka di bulan Januari nantinya.” Ujar Kak Pratama Kurniawan Lubis selaku Ketua Panitia Pelatihan. Kegiatan ini dibuka dengan acara gabungan dari beberapa ekstrakulikuler, lalu dilanjutkan oleh Pembekalan PLDR (Pelatihan Lapangan Dokter Remaja). Kegiatan Pelatihan ini ada kaitannya dengan kegiatan UKS terdahulu.

Reporter : M. Rizky Maulizar
Editor : Annisa Aulia Susilo

Buka Percakapan
1
Layanan Bantuan Informasi?
Scan the code
Assalamu alaikum
Kami siap memberikan informasi yang dibutuhkan.